BERITA
RSUD Klungkung Terima Kunjungan Studi Banding dari RSUD dr. Soebandi Jember
11 Dec 2025 | Author : Humas RSUD Klungkung
RSUD Klungkung Terima Kunjungan Studi Banding dari RSUD dr. Soebandi Jember
RSUD Kabupaten Klungkung menerima kunjungan studi banding dari Rumah Sakit Umum Daerah dr. Soebandi Jember pada Kamis, 11 Desember 2025, bertempat di Aula RSUD Klungkung. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bagian dari upaya bersama untuk meningkatkan layanan kesehatan melalui kolaborasi, pertukaran pengalaman, serta pemahaman terhadap praktik-praktik terbaik di bidang pelayanan rumah sakit.
Kunjungan tersebut dipimpin langsung oleh Plt. Direktur RSUD dr. Soebandi Jember, Dr.dr. I Nyoman Semita, Sp.OT (Spine)(K), FICS, yang juga merupakan kakak kandung dari Direktur RSUD Klungkung sekaligus putra daerah asal Nusa Penida–Klungkung. Rombongan diterima secara resmi oleh Direktur RSUD Kabupaten Klungkung, dr. I Nengah Winata, Sp.B-KBD, yang hadir bersama para Wakil Direktur serta jajaran manajemen.
Dalam sambutannya, Dr.dr. I Nyoman Semita menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas Perayaan hangat dari RSUD Klungkung. Beliau menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk memperluas wawasan, memperkaya informasi, serta mempelajari berbagai inovasi dan pencapaian layanan yang telah dikembangkan oleh RSUD Klungkung. Beliau menambahkan bahwa momen ini merupakan kesempatan berharga untuk saling belajar, memperkuat jejaring profesional, dan menumbuhkan semangat bersama dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan.
Sementara itu, Direktur RSUD Klungkung, dr. I Nengah Winata, dalam Berbagainya menegaskan bahwa RSUD Klungkung selalu terbuka untuk berbagi informasi, pengalaman, serta strategi peningkatan kualitas yang telah diterapkan di berbagai unit layanan. Beliau berharap kegiatan ini tidak hanya meningkatkan wawasan teknis kedua rumah sakit, tetapi juga mempererat hubungan baik, terutama mengingat adanya kedekatan emosional dan historis antara pimpinan kedua institusi. dr. Winata menyampaikan harapannya agar RSUD Klungkung juga dapat mempelajari keunggulan layanan dan inovasi yang dimiliki oleh RSD dr. Soebandi, sehingga hubungan ini dapat menjadi kolaborasi dua arah yang saling menguatkan.
Salam Rahayu
Salam Mahottama
Kontak Kami
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KABUPATEN KLUNGKUNG
ALamat
Jl. Flamboyan No. 40, Semarapura
rsud.kab.klungkung@gmail.com
Kontak
Telp : (0366) 21172 | Fax : (0366) 21372
