Geni Yasanda
GENI YASANDA
Gerakan Peningkatan Layanan Sayang Bunda (GENI YASANDA) merupakan bantuan pelayanan transportasi pasien pulang bagi ibu hamil, ibu bersalin dan ibu nifas pasca rawat inap di RSUD Kabupaten Klungkung khususnya yang memiliki jaminan kesehatan sebagai penerima bantuan iuran (PBI) pusat dengan identitas penduduk Kabupaten Klungkung.
Pelayanan ini diberikan kepada pasien yang telah diperbolehkan pulang oleh dokter penanggung jawab pelayanan (DPJP), bukan pulang atas permintaan sendiri ataupun atas permintaan keluarga; serta kemudahan akses pendaftaran rawat jalan bagi ibu hamil, ibu nifas, bayi dan balita di RSUD Kabupaten Klungkung.
Layanan GENI YASANDA dilaunching oleh Bapak Bupati Klungkung pada hari Sabtu, Tanggal 3 Pebruari 2018.
Untuk wilayah Klungkung Daratan, pelayanan transportasi pulang hingga ketempat tujuan, sedangkan untuk wilayah Nusa Penida transportasi pulang hingga pelabuhan penyeberangan.
ALUR PELAYANAN ANTAR BUNDA RSUD KAB.KLUNGKUNG
Kontak Kami
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KABUPATEN KLUNGKUNG
ALamat
Jl. Flamboyan No. 40, Semarapura
rsud.kab.klungkung@gmail.com
Kontak
Telp : (0366) 21172 | Fax : (0366) 21372